JELAJAHI LEBIH BANYAK ILMU PENGETAHUAN MENARIK DI DALAM BLOG INI, BILA INGIN MENYAMPAIKAN SARAN DAN KRITIK BISA COMENT LANGSUNG DI BLOG INI (TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA) BERBAGI ILMU: BAYER MUNCHEN VS REAL MADRID AKAN TAMPIL MENYERANG DI LIGA CHAMPIONS

BAYER MUNCHEN VS REAL MADRID AKAN TAMPIL MENYERANG DI LIGA CHAMPIONS


Bayern Munich mengasah asa saat bentrok melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu, Rabu 25 April 2012 atau Kamis dini hari WIB. Jika berhasil meraih hasil positif pada leg kedua itu, pasukan 'Bavaria' bisa saja merasakan partai puncak di kandang mereka sendiri, Allianz Arena, 19 Mei mendatang.

Munich hanya perlu meraih hasil imbang atas Madrid jika ingin mewujudkan mimpi tersebut. Tapi bukan berarti permainan bertahan bisa amankan tiket final. Kalah 1-0 atau lebih bisa saja mengubur ambisi mereka karena Madrid berhasil mencuri gol tandang pada leg pertama lalu.

Keberhasilan di Liga Champions ini juga bisa jadi pelipur lara bagi tim asuhan Jupp Heynckes itu. 'Die Rotten' gagal merebut gelar domestik setelah kalah bersaing dengan Borussia Dortmund. Jika gagal, peluang juara 22 kali Bundesliga itu hanya tinggal di DFB-Pokal dimana mereka harus menghadapi Dortmund di partai puncak, yang sudah tentu bukan lawan yang patut disepelekan.

Namun misi merebut tiket final Munich terancam oleh buruknya rekor bertanding mereka di tanah Spanyol. Setelah sempat mencuri kemenangan di kandang Bernabeu pada musim 2000-01, Munich baru bisa kembali menang di Spanyol pada bulan September lalu saat menghadapi Villarreal di fase grup. Rekor tandang mereka melawan klub La Liga pun tidak terlalu bagus, hanya lima kali menang, empat imbang dan sembilan kali menelan kekalahan.

Selain itu performa Munich belakangan ini ketika main diluar Allianz Arena pada Liga Champions musim ini pun cukup mengkhawatirkan. Dalam empat laga tandang, wakil Jerman itu hanya bisa menang satu kali.

Namun lengkapnya pilar mereka usai Bastian Schweinsteiger dinyatakan pulih, bisa saja membuat kesempatan mereka merebut kemenangan di Bernabeu kembali terbuka. Optimisme tinggi pun diusung oleh punggawa Munich.

"Kami akan tampil menyerang, seperti halnya yang akan dilakukan Madrid," kata striker andalan Munich, Mario Gomez seperti dilansir Sky Sports. "Jika kami tampil seperti di leg pertama, maka kami akan lolos ke final."

Madrid Berharap Tuah Bernabeu

Santiago Bernabeu siap menyambut partai leg kedua semifinal Liga Champions antara Madrid dan Munich. Dan Real Madrid juga sadar atas kebesaran  stadion berkapasitas  85 ribu lebih itu. Stadion kebanggaan 'Si Putih' tersebut diharapkan akan menambah kengerian bagi tim tamu.

Bahkan megabintang Madrid, Cristiano Ronaldo, juga berharap Bernabeu bisa memberikan nilai plus pada laga nanti. 

"Saya harap Bernabeu menjadi pencetak gol pertama. Suporter akan menjadi elemen paling penting saat kami masuk kedalam lapangan, karena kami bisa merasakan dukungan mereka," ujar Ronaldo dalam wawancara dengan Bwin.com. "Hasil bagus akan muncul kalai kami tetap bersatu."

Madrid setidaknya cukup mencatatkan kemenangan 1-0 untuk mengandaskan impian Munich untuk merasakan final keduanya dalam tiga tahun terakhir. Bagi klub yang sudah mencetak 160 gol dalam semua ajang musim ini, tentu satu biji gol tidak jadi masalah.

Apalagi 'Los Blancos' musim ini memegang rekor 100 persen di kandang selama berlaga di Liga Champions musim ini dan telah memenangkan 10 dari 11 laga kancah Eropa di Bernabeu. Selain itu, Madrid juga berhasil memenangkan 22 laga secara agregat dari 35 laga dimana mereka kalah saat menjalani leg pertama di luar Bernabeu. 

Kesempatan untuk mempertahankan rekor bagus itu pun masih terjaga karena skuad Madrid bisa tampil penuh setelah hanya Ricardo Carvalho yang diragukan tampil karena cedera.

Rekor sejarah antar kedua tim juga pantas membuat tuan rumah pede. Dalam sembilan kali pertemuan di Bernabeu, Madrid tercatat hanya kalah dua kali dari Munich di Spanyol. Sedangkan enam laga lain berakhir dengan kemenangan dan satu laga lagi berkesudahan imbang.

Skuad yang mungkin diturunkan:
Real Madrid: 
Casillas - Arbeloa -  Pepe - Ramos - Marcelo - Khedira - Alonso - Di Maria - Ozil - Ronaldo - Benzema

Bayern Munich: Neuer - Lahm - Boateng - Badstuber - Alaba - Gustavo - Schweinsteiger - Robben - Kroos - Ribery - Gomez


SUMBER : VIVANEWS.COM

Artikel Terkait:

Tidak ada komentar: